Wednesday, October 18, 2017

Abdur Ar-Rahman bin Auf dan Sa'ad bin Ar-Rabi

Oleh Rasulullah Abdur Rahman bin Auf,salah seorang sahabat  muhajirin dipersaudarakan dengan Sa'ad bin Ar-Rabi.Selesai keduanya dipersaudarakan ,Sa'ad bin Abdur Rahman ,"Aku termasuk orang Ansor yang mempunyai banyak harta dan kekayaanku itu akan kubagi dua,separuh untuk anda dan separu untukku.Aku juga mempunyai dua orang istri,lihatlah mana yang kau pandang baik,sebutkan namanya.Ia akan ku cerai dan sehabis masa iddahnya anda ku persilahkan nikah dengannya!" Abdur Rahman menjawab,"Semoga Allah memberkahi keluarga dan kekayaan anda.Tunjukkan saja kepadaku,dimanakah pasar kota kalian?"
Abdur Rahman kemudian ditunjukkan pasar Bani Qainuqa.Ketika pulang ternyata ia membawa gandum dan samin.Begitulah ia berusaha dan berdagang dipasar.Pada suatu hari Abdur Rahman bin Auf datang kepada Rasulullah saw dengan pakaian bagus dan rapi.Rasul bertanya,"Apakah engkau sudah mempunyai penghasilan?" Ia menjawab,"Ya Rasul Allah aku telah nikah."Berapa mas kawin yang kau berikan kepada istrimu?" tanya Rasulullah."Setail emas!" jawab Abdur Rahman.
Orang tentu mengagumi kedermawanan Sa'ad bin Ar-Rabi tetapi lebih mengagumkan lagi keteguhan Abdur Rahman bin Auf.Abdur Rahman itulah yang berhasil menyaingi dan mendesak orang-orang Yahudi dipasar mereka sendiri.Baru beberapa hari berdagang,ia telah sanggup mencukupi keperluan hidupnya sendiri dan berhasil membangun rumah tangga.Mengenal harga diri memang merupakan salah satu dari buah iman yang mantap.


No comments:

Post a Comment

Contact Form

Name

Email *

Message *